Hari begini tidak punya kamera digital? Atau anda punya hobi fotografi tetapi tidak puas dengan kamera-kamera seri entry level yang kemampuannya pas-pasan? Lambat loading dan proses nya? Atau bentuknya yang kurang profesional? Canon baru saja meluncurkan seri terbaru kamera entry level mereka yang tampaknya dibuat dengan berusaha memenuhi kebutuhan pasar. Semua dengan fitur standar optical image stabilization, face detection, 32MB SD card dan prosesor DIGIC 3 yang jauh lebih advance dibanding kamera saku Canon sebelumnya. Keluhan kita semua sebelumnya adalah begitu lambatnya prosessor kamera saku ini. Mudah-mudahan yang baru ini lebih cepat secara signifikan. Lihat juga lampu flash-nya yang dibuat seperti di model DSLR, flip-up flash.
Inilah detail modelnya dari seri terbaru Canon Powershot: SX110 IS: USD 300, 9 megapixels, 10x zoom, 3-inch LCD. A2000 IS: USD 250, 10 megapixels, 6x zoom, 3-inch LCD. A1000 IS: USD 200, 10 megapixels, 4x zoom, 2.5-inch LCD. E1 (untuk remaja): USD unknown, 10 megapixels, 4x zoom, and 2.5-inch LCD. Siap beli untuk lebaran 2008?
Selalu ikuti perkembangannya melalui blog Hikmah Teknologi. Foto-foto menyusul.
1 comment:
klo untuk harga, dipatok berapa?
Post a Comment