Search This Blog

Hexatar - Make your own cartoon picture

08 January 2009

Gmail yang Fenomenal

Proyek pembuatan Gmail, webmail masa depan di dapur Google Inc., dimulai Agustus 2001. Hingga waktu yang lama, Gmail tidak disukai banyak orang dalam perusahaan Google sendiri. Orang memakainya hanya karena fasilitas search nya yang memang sangat bagus. Proyek ini diolok-olok sebagai proyek "crazy javascript". Dua setengah tahun di dapur Google, 1 April 2004, akhirnya Gmail versi beta diluncurkan. Banyak pihak memperkirakan produk ini akan segera mati karena dianggap terlalu aneh. Sulit dibayangkan bahwa puluhan juta pengguna Yahoo! Mail misalnya akan pindah ke Gmail. Diprediksi, 1 juta pengguna pun tidak akan bisa didapat Gmail.

Saat ini, setelah hampir 5 tahun dibuka ke publik namun masih dalam versi beta, penggunanya telah mencapai sekitar 100 juta orang. Satu jumlah yang spektakuler. Tingkat pertumbunan di Amerika Serikat adalah 40%, sementara Yahoo! Mail hanya tumbuh 2%. Microsoft webmail bahkan pertumbuhannya minus 7%. Kenapa bisa begitu?

Saya sendiri adalah pengguna fanatik Gmail. Saya bahkan saat ini menggantungkan per-email-an saya 100% pada Gmail yang masih berstatus percobaan ini.

Gmail merubah segalanya. Kalau dulu dianggap aneh dibanding pesaingnya, saat ini jutru sebaliknya. Orang heran mengapa Hotmail memasang banner iklan besar diatas webmailnya. Kenapa halaman depan Yahoo! Mail isinya berita dan laporan cuaca? Mengapa Yahoo! Mail dan Hotmail tidak mengizinkan email kita di auto-forward ke account email lain?

Semua hal-hal yang selama ini diterima oleh pengguna sebagai hal yang "sudah seharusnya" ada di webmail gratis ditabrak oleh Gmail. Walau masih sering ada error/bug dan downtime, namun orang mulai kadung senang memakai Gmail dan melupakan sisi buruknya.

Contextual ad (iklan kontekstual) di mailbox kita tetap dipasang di Gmail, bahkan makin luas tempatnya. Banyak orang tetap terganggu dengan penyusunan email gaya percakapan (conversation), tapi Gmail tetap mempertahankannya bahkan menganggapnya sebagai keunikan tersendiri.

Apapun yang terjadi, email masa depan yang fenomenal ini layak diacungi jempol. Jika kita ingin mengalahkan pesaing incumbent (yang telah lama menguasai bisnis yang ingin kita masuki), jangan bermain dengan aturan mereka, kita pasti kalah... Buat aturan baru, buat rambu-rambu baru. Gmail membuktikan bahwa cara itu bisa jalan.

Anda sudah pakai Gmail? Saat ini Gmail adalah bagian dari jaringan aplikasi Google yang bisa langsung apply dari www.google.com ataupun dari www.gmail.com.

Baca juga tulisan-tulisan lainnya dengan konglomerasi Google Inc. dan perkembangan Gmail.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...