Persaingan raksasa-raksasa Internet telah terbukti banyak memberi manfaat bagi kita, pengguna Internet di seluruh Internet. Banyak sekali yang ternyata telah dan sedang dilakukan para "orang pintar" di laboratorium mereka yang tersebar di seluruh dunia. Apa yg mereka lakukan hampir dapat dipastikan akan menjadi acuan trend akan kemana dunia Internet di masa depan.
Kali ini saya ingin mengajak kita semua mengintip 2 dapur research dari 2 raksasa. Yahoo! dan Google. Masih banyak yg lain seperti Microsoft, Cisco, MIT, dll. Tapi kita lihat yang 2 ini karena situsnya menyediakan banyak info. Lengkapnya, Yahoo! Research dan Google Labs.
Saya tidak akan bahas semua, terlalu banyak, he3...
Google Mars? Setelah sukses dengan Google Earth dan Google Sky, ternyata Google sedang menggarap Google Mars, wuah...
Google Music Trends? He3... usai sudah zaman dimana radio-radio menyusun tangga lagu berdasar banyaknya request yang dilayangkan via telepon plus feeling para penyiarnya. Google akan menyusun tangga lagu ala Billboard 100 berdasar popularitas di search dan yang paling banyak dibicarakan oleh para pengguna Google Talk.
Yahoo! Remixer? Saat Microsoft dan Google masih sibuk dengan Office Online, bekerja bersama secara online atas file-file atau project-project text, presentasi, spreadsheet, dll. Yahoo! bergerak lebih jauh, membuat platform untuk bekerja bersama online dalam melakukan "remix" materi-materi multimedia, audio dan video dimana user dapat melakukan hal-hal seperti editing bersamaan. Hmmm... seharusnya ide ini dikerjakan oleh tim Adobe/Macromedia ya? Atau Apple?
Yahoo! Mindset. Ini bener-bener cool dan sudah bisa dicoba saat ini di http://mindset.research.yahoo.com/. Prinsipnya ini Yahoo! Search yang diberi alat baru, Yahoo! memberikan alternatif ke kita untuk menentukan apakah hasil search yang kita inginkan itu lebih banyak ke aspek "komersial" atau "non-komersial". Disediakan slider widget di bagian atas halaman dimana user dapat langsung menggeser slider tsb kekiri (artinya cari hasil yang sifatnya komersial) dan kekanan. Hasilnya langsung terlihat real time, pakai Ajax nih kayaknya... OK sekali, bisa jadi trend di masa depan. Tapi, BTW, tampilannya sudah gak ada beda dengan tampilan Google ya?
Yahoo! ZoneTag. Tantangan terbesar bagi dunia TI saat ini adalah bagaimana bisa mencari info atau data yang kita inginkan dari tumpukan data yang luar biasa banyak dan tersebar dimana-mana, Salah satu istilah yang populer untuk bidang ini adalah data mining. Kalau selama ini para peneliti lebih banyak berkutat di sisi pencariannya, maka sebagian kecil peneliti lain lebih cenderung berkutat di masalah input datanya. Prinsipnya, apabila data yang masuk itu sudah "bagus" (terkategori dengan baik, punya tag yang lengkap dan relevan, dll) maka akan sangat mudah kemudian untuk mencarinya. Nah... ZoneTag bermain dibidang yang kedua. Kali ini yang dicoba difokuskan pada foto online. Jadi bagaimana Yahoo! berusaha keras memfasilitasi pengguna mobile phone untuk meng-upload foto dari ponsel dan kemudian "memaksa" data yang dimasukkan user tersebut punya tag yang lengkap. Yang otomatis adalah tag lokasi (yang diambil dari lokasi real dimana ponsel berada), kemudian memberi suggestion tag lain yang mungkin relevan tentang foto yang akan di upload berkenaan dengan pribadi penggunanya. Kebayang susahnya memberi suggestion? Lihat sendiri di http://zonetag.research.yahoo.com/zonetag/
Demikian dulu... Overall, saya pikir kedua raksasa ini terlihat sangat serius menggarap proyek-proyek masa depannya. Yang menarik lagi, sebagian personil yang terlibat dalam kegiatan ini adalah orang-orang India. Lihat di list staff yang terlibat, di Yahoo! terlihat jelas, tapi di Google tidak ditampilkan langsung, tapi saya ingat pernah ketemu daftar anggota tim Google Labs somewhere...
1 comment:
Post a Comment