Search This Blog

Hexatar - Make your own cartoon picture

24 December 2007

Data Internet dan Telekomunikasi Seluler di Indonesia

Sangat sulit untuk mencari data mengenai perkembangan Internet dan hal-hal yang terkait industri telekomunikasi seluler di Indonesia. Saya selalu kesulitan ketika harus menyiapkan bahan kuliah, materi seminar, dll. Kalaupun ada, biasanya sepotong-sepotong dan tersebar dimana-mana. Sebagian dikutip koran online seperti Detkinet.com, sepotong lagi dikutip di Kompas, bagian lain ada di laporan pers perusahaan-perusahaan terkait, dll. Karenanya saya berinisiatif mengumpulkan beberapa data yang sempat saya dapat kedalam bentuk PowerPoint slides, silahkan dimanfaatkan, bisa di download langsung dengan masuk ke SlideShare.net.



Lihat juga update terbaru dari slide diatas langsung di http://www.slideshare.net/madriyanto/slideshows

Saat kuliah manajemen di USA, pencarian data semacam ini jauh lebih mudah. Hal yang memudahkan adalah banyaknya lembaga-lembaga independen baik not-for-profit maupun yang profit oriented, lengkapnya data-data di situs online pemerintahan (hal sebaliknya di Indonesia), adanya kewajiban perusahaan publik untuk memberi laporan keuangan dan keadaan perusahaan secara lengkap ke SEC yang laporannya disediaan online, berkualitasnya tulisan-tulisan di media massa sehingga data-data tersaji lengkap & sistematis, serta adanya sumber-sumber lain secara online yang mudah di search.

Kapan di Indonesia bisa begitu?

Keywords: data Indonesia, informasi Indonesia, data Internet Indonesia, data telekomunikasi Indonesia, data seluler Indonesia, data selular Indonesia, data cellular Indonesia, data celluler Indonesia, data celuler Indonesia, data celular Indonesia, data Telkomsel, data Indosat, data Telkom Indonesia, data XL, data Excelcomindo, data Bakrie, data GSM Indonesia, data CDMA Indonesia, data ponsel Indonesia, data telepon Indonesia, data Indonesia PPT, data telepon genggam Indonesia, data HP Indonesia, data hape Indonesia, data bahasa Internet, data pengguna Internet, Internet user Indonesia, penetrasi Internet Indonesia, keuangan Telkomsel, data Indosat StarOne, data Indosat Star One, data ponsel lebaran, traffic ponsel Indonesia

5 comments:

Anonymous said...

Hmmm ... pendekatan ilmiah selalu menyebutkan sumber referensi berhubungan dengan data yang diambil. Kecuali data itu adalah hasil penelitian dan survey yang dilakukan sendiri. Jadi artikel ini akan valid kalau sumbernya disebutkan dengan jelas.

Web Admin said...

he3... trm kasih kritiknya pak/bu. terus terang saya memang tdk menulisnya utk referensi ilmiah, cuma utk menyediakan gambaran umum saja krn sulitnya mencari data begini di indonesia.

Anonymous said...

ini dari p sandjaja kosasih:

Saya lupa sumbernya, mungkin dari obrolan dengan orang Telkomsel.
Bahwa di penghujung 2007 tingkat penetrasi selular di Indonesia sudah
mendekati 2 penduduk satu nomor selular.

Kalau dihitung dari hitungan kasar dari rule of thumb teman-teman CP akhir
2006 lalu rumusnya jadi gini:
Telkomsel 46jt
Indosat 23jt
XL 12jt
total sebelum operator lainnya = 81jt
asumsi seluruh CDMA = 10jt
masih ada GSM lain yang ditotal kurang dari 1jt
maka kira-kira totalnya adalah 91-92jt nomor selular atau 40-42% penduduk
Indonesia. Jadi hitungan kasar 2 penduduk 1 nomor selular itu benar adanya.
Atau bakal tercapai di 2008

Christ Widya Utomo said...

akhir 2007 pelanggan mobile ( seluler dan fixed wireless ) katanya sebesar 100 juta nomor. terbesar masih Telkomsel 47 juta, disusul Indosat 25 juta, XL 15 juta, Flexi 6 juta, Bakrie (Esia) 4 juta, Mobile 8 (Fren) 3 juta, HcPT(three) 1.7 juta, StarOne 600 ribu, Smart 300 ribu, Sampoerna (Ceria) 100 ribu, NTS(Axis) 10 ribu. Data ini hanya perkiraan saja, tidak dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah mas... tks.

Web Admin said...

makasih mas christ, info2 non-formal memang sangat dibutuhkan karena tdk adanya sumber resmi yg bertanggung jawab dan bisa dipertanggung jawabkan atas data2 seperti ini... :-(

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...